Depok,| Mediafspkep. Rabu (18/09/2024 ) FSP KEP KSPI Kota Depok ke Istora Senayan Jakarta dalam rangka Konsolidasi Akbar Peringatan 3 tahun Kebangkitan Klas Buruh sesuai instruksi DPP FSP KEP KSPI. Sebanyak 50 peserta yang ikut serta dalam konsolidasi Akbar di Istora Senayan Jakarta terdiri dari perangkat DPC FSP KEP Kota Depok ,PUK SP KEP PT. MEIWA INDONESIA,PUK SP KEP PT. ARISTA ,PUK SP KEP PT.FMC , PUK SP KEP BASF dan anggota dari masing - masing PUK.Di samping itu juga DPC FSP KEP KSPI Kota Depok mengirimkan 5 anggota kopaskep untuk turut ikut menjaga keamanan di Istora Senayan Jakarta.
Surya Alamsyah Sitepu Ketua DPC FSP KEP KSPI Kota Depok dalam sambutannya sebelum berangkat ke Istora Senayan Jakarta mengucapkan terima kasih kepada PUK dan Anggota yang sudah hadir ikut dalam Konsolidasi Akbar serta mengucapkan terima kasih kepada DPP FSP KEP KSPI yang sudah memberikan fasilitas terkait dengan Akomodasi transportasi.
Dalam Konsolidasi Akbar rencana akan di hadiri oleh persiden terpilih Jendral Prabowo Subianto.
Isu dalam Konsolidasi Akbar antara lain:
1.Cabut Omnibus Law oleh Makamah konstitusi.
2.Upah Minimum tahun 2025 Sesuai Kebutuhan Hidup Layak.
3.Dukung Pemerintah Bersih dan Sejahtera.
Harapan Buruh presiden terpilih Jendral Prabowo Subianto bisa meningkatkan kesejahteraan para buruh dan keluargannya dan menghapus UU Ketenagakerjaan dan kebijakan - kebijakan pemerintah yang merugikan Para Buruh( Bam).