Gresik, Fspkep.id | PUK SP KEP PT. Top Silver Deck mendapat kunjungan kerja Dewan Pimpinan Cabang FSP KEP Gresik, PT yang beralamatkan Jl. Sumput No.38, Dusun Tenaru, Kesambenwetan, Kec. Driyorejo, Kabupaten Gresik, Jawa Timur.
Dipimpin oleh Yahman selaku Wakil Bidang Humas DPC FSP KEP Kabupaten Gresik, dan pengurus lainnya ditemui oleh widi selaku ketua PUK SP KEP PT. Top Silver Deck dan Sukar kepala HRD perwakilan PT. Top Silver Deck berjalan dengan keakraban.

“Selain sambung silaturahmi, kunjungan kerja ini untuk kedepannya semoga terjalin komunikasi secara keterbukaan kepada serikat pekerja dan perusahaan PT. Top Silver Deck” Ujar Yahman.
Sekretaris DPC FSP KEP Kabupaten Gresik, Imam Widanudin mengucapkan terimakasih dan memberitahukan bahwa FSP KEP telah mempunyai Media yang sudah berbadan Hukum dari meminta kepada pengurus PUK SP KEP PT. Top Silver Deck untuk merekrut dan kaderisaai anggota maupun pengurusnya untuk andil memajukan dan mengembangan media FSP KEP sebagai Alat Propaganda.
“Media FSP KEP selain sebagai alat propaganda juga bisa sebagai sarana membangun hubungan industrial yang baik antara PUK dan Perusahaan, salah satunya bekerja sama mempromosikan produk perusahaan, sehingga Serikat pekerja dan perusaahn saling bersinergi”, Ujar imam.
Ketua PUK SP KEP PT. Top Silver Deck, Widi mengapresiasi kinerja DPC dan besar harapan kami bahwa kunjungan kerja seperti ini tidak hanya di lakukan sekali ini saja.Saat ini yang dibutuhkan PUK SP KEP PT. Top Silver Deck adalah suport serta saran dari DPC agar Kami mampu memberikan yang terbaik kepada anggota dengan tetap bisa menjaga hubungan industrial yang harmonis terhadap perusahaan.
Dalam sambutannya, Sukar selaku HRD PT. Top Silver Deck mengucapkan selamat datang di PT. Top Silver Deck terimakasih telah sudi berkunjung di perusahan kami, sampai saat ini perusahaan berjalan seiring seimbang dengan PUK SP KEP yang ada di PT. Top Silver Deck Ini.
“Saling mengingatkan atas segala hal berusaha produksi dan kerjasama baik PUK maupun Perusahaan adalah harapan kami kedepannya, sehingga hubungan industrial tetap bisa terjalin dengan baik seperti sekarang ini,” kata kepala HRD tersebut.
Marsanto, S.H, Ketua DPC FSP KEP Gresik, sebenarnya Kunjungan kerja Ini adalah program kerja kami di luar program Muscab VII, akan tetapi sebagai bentuk membangun komunikasi pasca Muscab VII dan sebagai bahan kerja DPC kedepannya kita harus safari kepada PUK PUK se-kabupaten Gresik untuk mendengarkan keluh kesah serta saran masukan kepada DPC secara langsung.
“Kami berharap ke depan ada perbaikan upah terhadap karyawan di PT. Top Silver deck ini, dengan menumbuhkan ekonomi melalu internal FSP KEP sendiri, kita mampu berkolaborasi dengan perusahaan membantu menawarkan barang melalui media FSP KEP seperti apa yang dijelaskan Sekretaris di awal tadi.” Pungkas Marsanto.
Sejatinya serikat pekerja adalah pejuang kebijakan, bisa kebijakan perusahan bisa juga kebijakan pemerintah. [Imam]
Leave a Reply