PUK PT. Sayap Mas Utama Gelar Raker: Bahas Evolusi Peran Serikat Pekerja di Era Digitalisasi

Jakarta, Fspkep.id | 25 Oktober 2025 PUK SP KEP PT. Sayap Mas Utama melaksanakan Rapat Kerja yang bertempat di rumah makan saung menteng harapan (BKT) Jakarta Timur pada jam 08:00 sampai selesai.

Peserta Raker berjumalah 110 anggota yg terdiri dari pengurus dan jajaran komisaris setiap bagian di PT. Sayap Mas Utama.

Dalam menghadapi tantangan dunia kerja yang terus berubah akibat kemajuan teknologi, Pimpinan Unit Kerja (PUK) FSP KEP PT. Sayap Mas Utama menggelar Rapat Kerja (Raker) dengan tema “Evolusi Peran Serikat Pekerja di Era Digitalisasi.”.

Kegiatan yang berlangsung dengan penuh semangat solidaritas ini dihadiri oleh jajaran pengurus, perwakilan anggota, Raker (rapat kerja) kali ini menjadi momentum penting bagi PUK untuk mengevaluasi kinerja organisasi serta merumuskan langkah-langkah strategis menghadapi tantangan dunia industri yang semakin digital.

Dalam sambutannya, Ketua PUK PT. Sayap Mas Utama bpk.muis menegaskan bahwa digitalisasi bukan ancaman, melainkan peluang bagi serikat pekerja untuk memperkuat perjuangan dan memperluas jangkauan organisasi.

“Kita harus mampu beradaptasi, Serikat pekerja hari ini tidak hanya bicara soal upah dan kesejahteraan, tapi juga soal perlindungan data, sistem kerja digital, dan keadilan bagi pekerja di era otomatisasi,” ujarnya.

Ketua PUK PT. Sayap Mas Utama bpk Muis

Melalui Raker ini, peserta membahas sejumlah agenda penting, di antaranya: Penguatan kapasitas digital pengurus dan anggota, Pemanfaatan platform media sosial untuk komunikasi dan edukasi pekerja, Advokasi terhadap dampak otomatisasi dan sistem kerja berbasis aplikasi, serta Strategi menghadapi perubahan hubungan industrial di tengah transformasi teknologi.Perwakilan dari komisaris yang turut hadir menyampaikan apresiasi atas langkah progresif PUK PT. Sayap Mas Utama.

“Rakernik ini menunjukkan bahwa puk FSP KEP sayap mas utama terus beradaptasi dengan zaman. Kita tidak boleh tertinggal oleh arus digitalisasi. Justru kita harus menjadi pelaku utama yang mengawal perubahan agar tetap berpihak pada pekerja,” ungkapnya.

Selain pembahasan program kerja, Rakernik juga menjadi ajang mempererat tali solidaritas antar anggota serta memperkuat komitmen organisasi dalam memperjuangkan hak-hak pekerja.Dengan semangat Solid, Militan, dan Bermartabat.

PUK PT. Sayap Mas Utama bertekad menjadikan hasil Rakernik ini sebagai peta jalan menuju serikat pekerja yang modern, adaptif, dan berdaya saing tinggi di era digitalisasi. [Joko]

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *